Oxymetazoline - Kegunaan. Dosis, dan Efek Samping

Oxymetazoline merupakan amina simpatomimetik yang bekerja pada reseptor alfa adrenergik dalam arteriol mukosa hidung untuk menghasilkan vasokonstriksi yang menyebabkan penurunan aliran darah ke jaringan yang mengalami edema yang juga dapat mengurangi sinus, meredakan hidung tersumbat dan memperbaiki aliran udara di hidung.

Oxymetazoline

Struktur kimia oxymetazoline
Oxymetazoline


Indikasi Oxymetazolin

Oxymetazoline digunakan untuk mengurangi hidung tersumbat, konjungtivitis.

Kontraindikasi

Hipersensitif terhadap oxymetazoline atau obat adrenergik lain dan glaukoma sudut sempit.

Dosis dan Cara Pemakaian

Dosis oxymetazoline untuk dewasa dan anak diatas 6 tahun:
  • Konjungtivitis, iritasi mata: 1 - 2 tetes larutan ophthalmic 0,025 % ke mata yang terkena setiap 6 jam.
  • Hidung tersumbat 2 - 3 semprotan atau tetes larutan hidung 0,05 % pada setiap lubang hidung dua kali sehari sampai 3 hari.
  • Keamanan dan efektivitas pada anak dibawah 6 tahun belum ada.

Efek Samping

Disritmia jantung, hipertensi, takiaritmia, sakit kepala, insomnia, gugup, hidung tersumbat, mukosa hidung kering, hidung terasa menyengat / terbakar, bersin.

Peringatan dan Perhatian

  1. Perhatian khusus pada penderita kardiovaskular, rinitis kronis, diabetes melitus, hipertensi, pembesaran prostat, penyakit tiroid.
  2. Penggunaan bersama dengan MAOI atau terapi depresan trisiklik
  3. penggunaan lensa kontak tidak direkomendasikan selama penggunaan tetes mata oxymetazoline.

Bentuk dan Kekuatan Sediaan:
1. Semprot hidung: 0,05%
2. Tetes hidung dewasa: 0,05%
3. Tetes hidung anak-anak: 0,025%
4. Tetes mata: 0,05% 6 mL.

Penyimpanan dan Stabilitas:
Sediaan oxymetazoline nasal sebaiknya disimpan pada wadah yang kedap udara terlindung dari cahaya pada suhu 15-30°C dan terlindung dari kondisi beku. Adanya perubahan warna atau endapan mengindikasikan terjadinya proses dekomposisi dan sebaiknya dibuang. Proses degradasi dari oxymetazoline dapat dipicu oleh aluminium sehingga sebaiknya tidak menggunakan wadah dari aluminium.